Perhatian utama pemain untuk update terbaru Granblue Fantasy Versus Rising dalam waktu dekat ini sudah pasti tertuju pada hadirnya Sandalphon sebagai karakter DLC. Meski memang jadi fokus utama, tapi Update Version 2.00 yang siap mengawali musim besar baru untuk gamenya juga telah menyiapkan beragam kejutan menarik lain. Salah satunya adalah kostum karakter baru yang pada update baru nanti akan dikhususkan untuk Beelzebub dan Zooey.
Dari detail singkat yang dibagikan akun sosial media resmi gamenya, kostum Conqueror’s Carapace untuk Beelzebub akan tersedia sebagai DLC atau bisa juga didapat dari Rupie Shop. Sedangkan kostum Arbitrator of the Shore untuk Zooey hanya tersedia sebagai reward dari Premium Battle Pass Round 7. Karena kostum yang hadir di Battle Pass bersifat eksklusif dan tidak bisa didapat setelah peralihan ke musim baru, ini tentu membuat kostumnya sangat berharga untuk didapat. Detail lebih lengkap mengenai update 2.00 nanti akan dibagi menjelang perilisannya pada 26 Februari mendatang.
New patch, new threads. 🧵
Two additional costumes are coming to the Version 2.00 update, arriving on February 26!
Beelzebub: Conqueror’s Carapace (DLC/Rupie Shop Costume)
Zooey: Arbitrator of the Shore (Premium Battle Pass Round 7 Reward)#GBVSR pic.twitter.com/5uIY64p234— GBVS/Granblue Fantasy Versus (@gbvs_official) February 3, 2025
Untuk karakter DLC, setelah Sandalphon roadmap kemudian berlanjut ke musim panas, musim gugur, dan awal 2026. Jadi termasuk dengan Sandalphon, total akan ada 5 karakter DLC baru yang dirilis secara bertahan di tiap musim. Berhubung karena sebelum ini mereka sempat merilis 2B dari NieR: Automata ke dalam roster gamenya, tentu ada ekspektasi kalau salah satu slot dalam Character Pass 2 akan kembali dikhususkan untuk karakter kolaborasi juga. Selebihnya munhgkin saja pihak developer akan menambah karakter favorit fans entah itu yang berasal dari Society, Evoker, Eternal, atau siapa tahu saja akan ada Divine General lagi berhubung mereka sempat merilis Vikala di tahun lalu.
Tertarik dengan gamenya? Granblue Fantasy Versus: Rising sudah tersedia untuk PlayStation 4, PlayStation 5, dan PC via Steam. Kamu bisa pantau perkembangan terupdate dan beragam detail lain mengenai gamenya lewat website resmi mereka DI SINI. Sementara bagi yang tertarik dengan kualitasnya, kami juga sempat rangkum review lengkap gamenya yang bisa kamu cek DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
Â
Â
@gamerwk_id
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/granblue-fantasy-versus-rising-bagi-detail-konten-baru-untuk-update-awal-season-2/